GEBYARRRR OF YAMAHA FAMILY

Penggemar Motor Yamaha Tumpah di Lapangan benteng medan

14 & 15 juni Ratusan penggemar motor Yamaha bertepatan pada hari Sabtu & minggu mengadakan pertemuan akbar di area lapangan benteng madan . Pertemuan dengan tajuk all yamaha Family Street Festival itu dihadiri komunitas pengguna motor yamaha.

“Pertemuan ini guna menyatukan club-club motor Yamaha di
medan dan sekitarnya. Karena selama ini mereka hanya mengadakan pertemuan sendiri-sendiri. Jadi, ini seperti gathering-nya club motor yamaha,”jelas syapii, panitia dari Yamaha alfa scorp medan.

Ia menjelaskan, komunitas penggemar motor Yamaha yamaha di medan, tergabung dalam banyak club, yang jumlahnya lebih dari 50. Club motor Yamaha.diantaranya MAC (mio automatic club) “Disamping itu, masih ada club motor Yamaha lainnya, yang masing-masing club memiliki anggota antara 20 hingga 50 orang,”jelasnya.

Untuk itulah, guna mempertemukan club-club tersebut pihak Yamaha ALFA SCORP medan, mengadakan all Yamaha family Street Festival dengan berbagai kegiatan, seperti street bazaar, safety riding, Band Parade, Live Dj, fashion motor yang menampilkan moor Mio yang sudah dimodifikasi dipadu dengan style dari pemiliknya, sekaligus memajang motor-motor hasil modifikasi. Serta di meriahkan oleh aksi panggung dari penyanyi solo “ARI LASSO”

MOTOR MODIFIKASI
Selain dihadiri ratusan pemilik MOTOR Yamaha, kehadiran club-club motor tersebut, yang juga diramaikan dengan kehadiran kelompok band kaum muda, menarik perhatian masyarakat. Mereka mengunjungi arena festival tersebut, serta melihat-lihat motor hasil modifikasi.

“Hasil modifikasi dari club-club motor itu patut diacungi jempol. Saya tidak sangka mereka bisa membuat motornya menjadi lebih artistik, baik dari segi warga maupun tampilan gambar air brush yang dibuatnya,”ujar Yanto, pengunjung yang menggemari Motor Yamaha.

Menurut warga
medan Lama ini, setelah melihat-lihat motor hasil modifikasi itu, ia jadi berminat untuk memodif tunggangannya itu. “Kalau memang hasilnya bagus sekali, kendati keluar biaya banyak tentu akan puas juga,”ujarnya lagi.

Sementara Dauz, satu anggota
Mio Automatic Club (MAC) mengatakan, semestinya pihak Yamaha secara rutin mengadakan pertemuan para biker Yamaha, dan mengadakan lomba, seperti lomba memodif Motor Yamaha. “Hal itu tentunya akan meningkatkan lagi komunitas motor Yamaha di Medan,”katanya lagi.

1 komentar:

divmbollzz mengatakan...

gmna cra untuk gbung di mac neu bg/kak ????